Pages

Rabu, 12 Oktober 2011

Learning and Learning

Rabu, katanya sih hari yang penuh pressure dikarenakan presentasi dan tugas yang mana (katanya) dosennya luar biasa perfeksionis. Tapi syukurlah hari ini ketika saya presentasi, dosen tersebut (killer,red), tidak dapat hadir dikarenakan ada keperluan ke luar kota. Bersyukur atau tidak ya... hehehehe...

Hari ini sih, presentasi saya sebenarnya tentang komparasi antara dua metodologi tapi saya rasanya lebih pas berbagi tentang basic learning. Pada dasarnya sebelum kita memberi suatu pembelajaran, kita harus mengetahui akan empat hal. Yang pertama, Entry Behavior, yakni sejauh mana pengetahuan akan hal yang akan dipelajari yang dimiliki oleh pelajar atau murid. Kemudian Goal, yakni tujuan dari pembelajaran tersebut. Method of Training, Metode apa yang akan guru gunakan dalam proses pembelajaran untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan sebelumnya. Evaluation of Procedure, Evaluasi yang harus dilakukan guru setelah proses pembelajaran usai.

Hari ini cukup membuat kepala saya penuh juga dan panas juga rasanya. Saatnya istirahat deh sekarang, Farewell... ^^

Salam Luar Biasa


Pandu Prasodjo

0 komentar:

Posting Komentar